Senin, 14 Mei 2012

Saluran Distribusi Untuk Mendapatkan Tiket KA

Untuk memudahkan pelanggan dan masyarakat mendapatkan tiket KA, PT Kereta Api Indonesia (Persero) telah memperluas saluran/jaringan yang semakin tersebar dengan harapan pelanggan dan masyarakat menjangkau lokasi-lokasi penjualan tiket KA.

Pelanggan dan masyarakat dapat memperoleh tiket di stasiun-stasiun, agen resmi, PT POS, Indomaret, Citos Connection dan contact center.  Pengembangan cara pembayaran yang lebih fleksibel dengan cara tunai melalaui fasilitas-fasilitas pembayaran dari perbankan (ATM, EDC).  Mulai tanggal 8 Maret 2012 tiket kereta api kelas Eksekutif, Bisnis dan Ekonomi AC dapat dipesan dan dibeli H-90 atau 90 hari sebelum tanggal keberangkatan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar